Di blog ini kalian akan di suguhkan, beberapa informasi dari segala aspek.

Jumat, 18 November 2016

Cara Mendaftar Line Praktis

13.14 Posted by Unknown No comments

Cara Mendaftar Line Praktis


Assalamualaikum Wr. Wb
 hai sobat apa kabar kalian semua.? mimin doakan semoga baik-baik saja, kalo baik-baik saja jangan lupa ya bersyukur kepada Allah SWT. dan jangan lupa sholawatnya di perbanyak juga pada nabi junjungan kita nabi besar muhammad SAW.

oke mimin ingin memberi tutorial mengenai cara membuat LINE tau kan LINE.? tidak tau ndeso hahaha just kidding, oke mari kita menuju ke tutorialnya saja tapi sebelum itu mari, kita simak sejarah dari LINE itu sendiri.
A. SEJARAH LINE
 LINE dikembangkan oleh perusahaan Jepang bernama NHN Corporation. LINE pertama kali dirilis pada juni 2011 dan mulanya hanya dapat digunakan pada sistem iOS dan Android  Setelah sukses pada kedua sistem tersebut LINE masuk dalam sistem operasi besutan BlackBerry. Lalu pada tahun 2012, LINE resmi meluncurkan aplikasi yang dapat digunakan pada perangkat Mac dan Windows.
Kesuksesan LINE sebagai aplikasi pengiriman pesan terlihat dari pengguna yang mencapai 101 juta di 230 negara di dunia. LINE menduduki posisi 1 dalam kategori aplikasi gratis di 42 negara, di antaranya Jepang, Taiwan, Spanyol, Rusia, Hong Kong, Thailand, Singapura, Malaysia, Macau, Swiss, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, dan lain-lain.
LINE akan membuka kantor di Indonesia secara resmi pada pertengahan 2012, dan lokalisasi konten aplikasi Indonesia direncanakan akan selesai tahun 2013.

 Maka dari itu khususnya pengguna LINE sangat pesat di indonesia dikarenakan memang mudah menggunakanya dan praktis dan juga menggarap beberapa game yang bisa di mainkan menggunakan akun LINE kalian tentunya anda sudah tidak asing lagi kan dengan beberapa game yang populer atau di geluti para gamer contoh gamenya : Line Get Rich, Cooki run, Line Pokopang, Line Play, Line zookeper, dll.

 Itu juga yang menjadikan LINE jadi melesat dan "ramai", dikarenakan di lengkapi fitur chat, ditambah aplikasi game kan seumpama kalian bosen, main gamenya atau pengen minta saran atau penunjuk, kalian bisa menggunakan aplikasi chat di LINE. tapi juga ada hal buruknya yaitu orang-orang iseng, yang  mengirim kita undangan-undangan game, sehingga bisa menyebabkan hp jadi lambat karena beban undangan yang bisa sampai 99++.

 Tapi well aplikasi LINE juga banyak kelebihanya, juga model chatnya yang "sederhana dan praktis", menjadikan HP kita tidak terlalu terbebani dengan menggunakan LINE dan LINE juga di fitur chatnya di lengkapi stiker yang berbayar sampai yang gratis, grub dan tema-tema yang tidak kalah menarik juga dan fitur fitur yang lain yang bisa kalian, lihat sendiri setelah mengistal LINE kalian bisa mendownloanya di playstore dengan gratis cuma modal kouta atau wifi ya.

 Maka dari itulah saya ingin mengenalkan kepada kalian aplikasi LINE dan bagaimana cara mendaftarkanya simak baik baik ya :D.
1. Download dulu aplikasi LINE di playstore,mobo market, 9apply terserah kalian.
2. Karena kita mau mendaftar pada aplikasi LINE di gambar di bawah ini, kalian pilih daftar.
3. Sehabis kalian memilih pilian, daftar baru kalian akan di sugui form, seperti ini dan kalian di suruh memasukan nomer telepon kalian.
4. Setelah itu kalian akan di kirim kode verifikasi untuk meverifikasi nomer telepon kalian.
5.  Setelah itu akun LINE kalian, sudah sukses di buat.

 Setelah anda melakukan pendaftaran di LINE, anda sudah bisa menggunakan fitur-fitur yang ada di LINE, jika kalian ingin memainkan game dari LINE kalian tinggal instal, habis itu pilih login lewat LINE dan sudah deh kalian bisa memainkan game tersebut.

 Mungkin itu saja yang dapat saya beritahu kepada kalian semua kurang lebihnya mohon maaf semoga artikel ini membantu kalian.

Wassalamualaikum Wr.Wb



0 komentar:

Posting Komentar